Sekolah Permata Insani berdiri pada tahun 2005 tepat nya pada 5 Oktober 2005 tetapi baru beroperasi pada juni 2006 dengan membuka sekolah Play Group (PG), Taman kanak-kanak (TK), Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah Pertama, dan pada tahun 2011 membuka tingkat Sekolah Menengah Atas Plus (SMA Plus). Sekolah Permata Insani merupakan sekolah bernuansa islam dengan begitu pelajaran yang diberikan mengacu pada kurikulum Diknas dan kurikulum ciri khas keagamaan, maka jadilah sekolah PERMATA INSANI ISLAMIC SCHOOL

 

Siswa di harapkan tidak hanya menguasai Ilmu Pengetahuan dan Teknologi tapi di dukung dengan penguasaan Iman dan Taqwa. Permata Insani Islamic School berusaha mempersiapkan generasi penerus yang menguasai IPTEK juga IMTAQ. Permata Insani Islamic School berdiri dengan tujuan untuk membina generasi bangsa dalam menghadapi zaman era globalisasi dimana pengaruh zaman baik itu dari lingkungan, pergaulan dan lain-lain. 

Sejarah Berdirinya Permata Insani Islamic School

Permata Insani Islamic School beroperasi dibawah naungan Yayasan Pandu Pertiwi yang beralamat di Perumahan Villa Permata blok G1 sindangsari Pasar Kemis, Tangerang - Banten. Pendirian sekolah bernuansa islam ini bertujuan untuk membina umat sejak dini sebagai generasi bangsa dalam menghadapi zaman era globalisasi dimana pengaruh zaman baik itu dari lingkungan, pergaulan dan lain-lain sangat berpengaruh terhadap watak dan kepribadian anak-anak sebagai generasi penerus

Yaa Allah, aku hamba-Mu yang senantiasa penuh dengan penuh dengan kealfaan, izinkanlah... "Aku bermohon kepadaMu semoga jangan ada sedikitpun ria atas terbitnya tulisan ini, hidupkanlah qalbu ini agar senantiasa bersyukur dengan tiada henti, Amin"

Pandu Pertiwi